Jumat, 25 Januari 2019

SUMBER AIR DUSUN PARSEH DESA GILI ANYAR










Kamal (19/1/2019)  - Perjalanan Tim KKN 12 UTM tidak hanya sampai pada posko dan balai desa saja. Desa Gili Anyar yang terdapat 5 dusun diantaranya Dusun Bindung, Dusun Gunungan, Dusun Trebung I, Dusun Trebung II, dan dusun Parseh ini memiliki salah satu temuan menarik yang mana menurut Tim KKN ini perlu untuk dikembangkan menjadi salah satu temuan menarik desa yang mungkin akan dijadikan pariwisata kedepannya nanti. Sumber air ini terletak di Dusun Parseh dan sumber air ini berfungsi sebagai kebutuhan pokok warga Dusun Parseh mulai dari menuci, mandi, dan kebutuhan pokok lainnya. Yang menarik dari sumber air ini adalah apapun cuaca dan kondisi nya sumber air ini tidak pernah surut. Selain itu, air yang berada di sumber air ini juga selalu dalam kondisi bening meskipun sudah dipergunakan untuk apapun. 

*Sumber Air di Dusun Parseh

Kamis, 24 Januari 2019

Mahasiswa KKN Kemalingan

Mahasiswa KKN Kemalingan 


Bangkalan – Apes dialami empat mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM) yang tengah menempuh kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Gili Anyar, Kecamatan Kamal, Bangkalan. Barang berharga milik mahasiswa berupa tiga handphone (HP) dan dua laptop dicuri maling.
Empat mahasiswa yang jadi korban maling yakni Endro Jemono, 24, asal Blitar; Achmad Ambang Astagina, 20, asal Bojonegoro; Moh. Rofiqil Wari, 21, asal Pamekasan; dan  Achmad Alimul Ulum, 21, asal Banyuwangi. Ambang menyebutkan, HP miliknya yang hilang merek Oppo dan laptop Asus. Sementara milik Endro laptop Lenovo. Milik Achmad Alimul Ulum HP Vivo, dan milik Moh. Rofiqil Wari HP Samsung.
Ambang  mengaku tidak tahu pukul berapa maling membawa barang berharganya itu. Dia mengaku sekitar pukul 05.00 terbangun dan ternyata barang-barangnya sudah tidak ada. ”Semuanya tidur jam 12 malam. Perkiraan kejadian antara pukul dua sampai tiga dini hari,” ucapnya kemarin (12/1).
Tidak ada saksi mata yang melihat kejadian itu. Namun beberapa hari terakhir ada orang yang sering mondar-mandir. Mahasiswa tidak menaruh curiga sedikit pun. ”Ini karena kelalaian kami. Pintu tidak dikunci saat tidur,” bebernya.
Kepala Desa Gili Anyar Masdali membenarkan bahwa tiga HP dan satu laptop milik mahasiswa KKN dimaling. Pihaknya mengaku prihatin dengan kejadian yang menimpa mahasiswa itu. ”Saya selaku kepala desa sudah memfasilitasi adik-adik mahasiswa melaporkan ke Polres Bangkalan,” ucapnya.
Pria yang  juga ketua Aliansi Kepala Desa (AKD) itu memasrahkan semuanya kepada kepolisian untuk mengungkap pelaku pencurian HP dan laptop itu. Dia berharap Korps Bhayangkara bisa segera mengungkap pelaku. ”Polisi harus bergerak. Jangan sampai kepercayaan kepala desa memudar ke polisi,” ujarnya.
Kasatreskrim Polres Bangkalan AKP Jeni Al Jauza membenarkan korban telah melaporkan kejadian itu. Polisi telah melakukan olah kejadian perkara (TKP) untuk penyelidikan. ”Sudah melakukan olah TKP. Mahasiswa sedang tidur dan pintu tidak terkunci,” ungkapnya.
Jeni berjanji akan mengusut tuntas pelaku pencurian itu. Dia mengimbau mahasiswa lebih berhati-hati dalam menjaga barang-barang berharga. ”Jadilah polisi bagi diri sendiri,” tegasnya mengingatkan. (jup)
(mr/hud/bas/JPR)
Sumber : https://radarmadura.jawapos.com

Rabu, 16 Januari 2019

PROFIL DESA GILI ANYAR





     Desa Gili Anyar merupakan salah satu desa yang masih terus berusaha untuk berkembang menjadi desa yang lebih baik serta lebih maju dari tahun ke tahun. Desa Gili Anyar memiliki luas geografis sebanyak  292,67 hektar dan berada pada perbatasan sebelah Barat adalah Desa Gili Barat, sebelah Timur adalah Desa Gili Timur, sebelah Selatan adalah adalah Banyu Ajuh, dan sebelah Utara adalah Telang. Desa Gili Anyar sendiri hingga saat ini terdapat 3.587 jiwa yang tinggal mulai dari anak-anak hingga dewasa dengan 1.763 jiwa penduduk laki-laki serta 1.824 penduduk perempuan. Selain itu, di Desa Gili Anyar sendiri terdapat 5 dusun yaitu : Dusun Bindung, Dusun Trebung I, Dusun Trebung II, Dusung Gunungan, Dusun Parseh. Mata Pencaharian dari rata-rata penduduk desa disini adalah sebagai petani, namun tidak sedikit juga penduduk sekitar yang mengenyam pendidikan hingga bangku sarjana. 



STRUKTUR PEMERINTAHAN DI DESA GILI ANYAR




STRUKTUR

DESA GILI ANYAR KECAMATAN KAMAL




Foto Perangkat Desa

                              

STRUKTUR PEMERINTAHAN DESA GILI ANYAR






VISI DAN MISI

a. VISI

"Mewujudkan masyarakat desa Gili Anyar yang mandiri, makmur dan sejahtera melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia yang agamis"

b. Misi

Untuk meraih Visi Desa Gili Anyar seperti yang sudah dijabarkan dan dijelaskan diatas, maka dengan mempertimbangkan potensi dan hambatan baik dari segi internal maupun eksternal, maka disusunlah Misi Desa Gili Anyar sebagai berikut :


1. Mewujudkan dan mengembangkan kegiatan keagamaan untuk menambah keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

2. Mewujudkan dan mendorong terjadinya usaha - usaha kerukunan antar dan intern warga masyarakat yang disebabkan karena adanya perbedaan agama, keyakinan, organisasi, dan lainnya dalam suasana saling menghargai dan menghormati.

3. Membangun dan meningkatkan hasil pertanian dengan jalan penataan pengairan, perbaikan jalan sawah atau jalan usaha tani, penumpukan, dan pola tanam yang baik.

4. Membangun dan meningkatkan hasil peternakan dengan jalan perbaikan sarana dan prasarana yang menunjang peningkatan hasil peternakan sapi, domba dan ayam kampung serta peternakan lele.

5. Menata Pemerintahan Desa Gili Anyar yang kompak dan bertanggung jawab dalam mengemban amanat masyarakat.

6. Meningkatkan pelayanan masyarakat secara terpadu dan serius.

7. Mencari dan menambah debit air untuk mencukupi kebutuhan pertanian.

8. Menumbuh kembangkan kelompok tani dan gabungan kelompok tani serta bekerja sama dengan HIPPA untuk memfasilitasi kebutuhan petani.

SOSIALISASI PARENTING



 



Kamal (7/1/2019) – Pembelajaran dari orang tua terhadap anak memang sangat penting apalagi untuk pertumbuhan dan perkembangan anak hingga dewasa. Untuk itu, dalam mendidik anak agar mampu tumbuh dan berkembang menjadi manusia yang berkepribadian baik. Demi tercapainya akan hal tersebut. pada tanggal 7 Januari kemarin Tim KKN 12 UTM mengadakan kegiatan sosialisasi parenting yang di pimpin langsung oleh Bu Pipit selaku pemateri utama dari kegiatan sosialisasi parenting tersebut. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pada masyarakat di Desa Gili Anyar selaku orang tua dapat mengetahui bagaimana cara mendidik anak dengan pola asuh yang baik dan benar sehingga membuat anak-anak mampu tumbuh dan berkembang menjadi pribadi yang baik. 





Kamis, 10 Januari 2019

SEJARAH DESA GILI ANYAR


LEGENDA DAN SEJARAH DESA


Nama Gili Anyar tidak terlepas dari sejarah Gili Timur, bahkan merupakan bagian sejarah Gili Timur, hal ini disebabkan oleh pemberian nama dari Buju' Robbo / nama aslinya Buju' Markun. Perlu kita ketahui Buju' Robbo adalah saudara Buju' Achmad  dan Buju' Robbo tinggal di Natporan yaitu bagian dari desa yang sekarang dikenal dengan nama Gili Anyar.

Asal usul Desa Gili Anyar di latar belakangi oleh kondisi yang hampir sama dengan kondisi desa Gili Timur yaitu pada saat itu desa Gili Anyar mengalami kekeringan. Buju' Markun ( Robbo) yang tinggal di dusun Natporan yaitu dusun disebelah barat jalan raya. Butuh air untuk mengairi sawah tersebut, sehingga Buju' Markun pergi kesaudaranya tersebut yang berada di desa Gili Timur, hasil musyawarah tersebut Buju' Achmad mengijinkan untuk mengairi sebelah barat jalan raya. Selanjutnya Buju' Markun dengan tongkatnya menuju kesumber kuning di desa Gili Timur kemudian tongkatnya digoreskan ke tanah, mulai dari sumber kuning melintasi sawah dan rawa - rawa di sebelah barat. Seketika terjadi keajaiban, tanah goresan tongkat tadi membelah dan membentuk sungai Natropan dan orang Madura menyebutnya dengan "AENG AGILI ANYAR" yang apabila di artikan dalam bahasa Indonesia yaitu "Air Mengalir Biru". Lalu Buju' tersebut mengatakan bahwasanya desa ini diberi nama Desa Gili Anyar.

LOKASI DESA GILI ANYAR KAMAL


PETA LOKASI 
DESA GILI ANYAR KAMAL



BANGKALAN (10/01/2019) - Desa Gilianyar terletak di kecamatan Kamal Kabupaten Bangkalan Madura. Desa Gili Anyar  terbagi atas 5 dusun yaitu bagian utara dusun Bindung dan paling selatan dusun Parseh yang memiliki keunikan tersendiri dengan adanya sumber air yang menjadi daya tarik dusun ini. Diantara dusun tersebut ada dusun Trebung 1, Trebung 2 dan dusun Gunongan. 

Jarak Desa gilianyar dengan kecamatan kurang lebih 1 km. Sedangkan jarak dari pusat kota 10km.


Senin, 07 Januari 2019

OLAHAN NANGKA SIAP JADI PRODUK UNGGULAN KHAS DESA GILI ANYAR






     Kamal - (7/1/2019) Desa Gili Anyar memang kaya akan sumber daya alam terutama dari buah nangka. Buah nangka menjadi salah satu potensi yang terdapat di desa Gili Anyar selain bambu. Buah nangka yang memiliki segudang protein dan gizi dapat diolah menjadi sebuah produk yang bisa menjadi produk unggulan desa dan bisa juga menjadi salah satu mata pencaharian dari penduduk desa setempat. Kedatangan Tim KKN 12 UTM pada tanggal 26 Desember 2018 lalu telah memperkenalkan beberapa produk yang berasal dari olahan nangka dan dikenalkan kepada warga desa Gili Anyar untuk dijadikan tempat terdekat. Pada tanggal 7 januari 2019 merupakan pertama kalinya bagi Tim KKN 12 UTM melakukan sosialisasi produk olahan berbahan nangka tersebut. terdapat 3 produk yang diperkenalkan kepada penduduk setempat yaitu : Cakenagi (Cake Nangka Gili Anyar), Bonang (Abon Nangka), Dagunang (Dadar Gulung Nangka). Ketiga produk olahan nangka tersebut telah diperkenalkan kepada warga setempat dengan harapan ketika Tim KKN 12 UTM setelah tidak mengabdi di desa gili anyar bisa menjadikan produk ini sebagai produk unggulan desa Gili Anyar agar desa Gili Anyar lebih maju. 

*Produk unggulan olahan nangka : Cakenagi, Bonang, Dagunang



Kamis, 03 Januari 2019

TAHUN BARUAN dengan DISKUSI RINGAN BERSAMA BABINSA













Kamal (01/01/2019) - Kedatangan BABINSA (Badan Bina Desa) pada kegiatan tahun baru menjelang 2019 kali ini sangat membantu Tim KKN dari Universitas Trunojoyo Madura yang tengah bertugas di Desa GIli Anyar.  "Jadi, untuk adik-adik sekalian kalau membutuhkan bantuan apapun yang sekiranya mungkin membutuhkan warga untuk berkumpul atau bagaimana...bolehlah menghubungi saya, atau mungkin langsung kepada kepala desa nya langsung juga nggak papa." Ujar Pak Sumadi sebagai anggota BABINSA yang sedang bertugas di Desa Gili Anyar saat ini. Tim KKN yang melakukan acara bakar-bakar sate untuk merayakan tahun baru bersama keluarga Pak Kepala desa atau biasa disebut Pak Klebun desa Gili Anyar beserta perangkat desa saat itu terasa pas ditambah dengan kedatangan BABINSA yang saat itu juga tengah berpatroli di balai desa. Balai desa Gili Anyar terasa lebih ramai dengan adanya kegiatan tahun baru tersebut. 



GENERASI PENERUS BANGSA DESA GILI ANYAR BELAJAR BARENG TIM KKN 12 UTM









Kamal (30/12/2018) - Desa Gili Anyar memang salah satu dari sekian banyak desa di pulau madura yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan baik dari segi edukasi, pangan, dan kebutuhan alam yang terdapat di desa tersebut. Edukasi pada era global saat ini memang sangat dibutuhkan jika tidak ingin tertinggal oleh jaman yang terus menerus berkembang. Mengetahui adanya potensi ini, Tim KKN dari UTM bertekad untuk memberikan edukasi secara "cuma-cuma" kepada anak-anak di desa Gili Anyar yang dirasa sangat perlu untuk diberikan edukasi tambahan agar mampu bersaing dengan siswa berpendidikan lainnya diluar desa Gili Anyar. kegiatan dari ini disebut dengan kegiatan Bimbingan Belajar Gratis dan Menumbuhkan Minat Baca terhadap anak-anak. Kegiatan yang diawali pada tanggal 30 Desember kemarin ini diharapkan akan terus berkembang dan mampu bertahan lama demi kemajuan desa Gili Anyar dalam segi edukasi.